Selasa, 14 Februari 2012

SAYA BISA

“SAYA BISA”

Kalimat mana yang kita pilih
1.    Sebenarnya bisa sih tapi sulit.
2.    Sebenarnya sulit sih tapi bisa.

Dalam kehidupan kita sehari-hari banyak kita lihat orang memilih pilihan
no.1.
Banyak orang yang pada dasarnya dia bisa, tapi karena dipikiran mereka itu
sulit, mereka tidak akan mampu mengeluarkan kemampuan mereka yang
maksimal, sehingga akhirnya akan menjadi tidak bisa.
Kalau kita selalu menggunakan cara berfikir dengan pilihan no.2
Sesulit apapun hal yang kita hadapi, kita akan selalu mengeluarkan
kemampuan kita yang maksimal, sehingga hal yang sulit sekalipun,
kemungkinan besar akan bisa kita capai.

Jadi hilangkan kata-kata “Saya tidak bisa, saya tidak mampu, saya tidak
percaya diri” dan lain sebagainya menjadi “Saya bisa, saya mampu, saya
percaya diri”, dengan mulai mengkondisikan pikiran kita menjadi “SAYA
BISA” kita akan melihat banyak sekali keajaiban yang dapat kita peroleh,
padahal mungkin selama ini hal tersebut mustahil untuk kita dapatkan.

“Yang tragis adalah, orang yang selama hidupnya tidak pernah mengeluarkan
kemampuan maksimal yang dia punya”, jadi tunggu apa lagi, ambillah setiap
kesempatan yang ada di depan mata.

Jangan lupa setelah menerapkan, ditunggu responnya ya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar